- BERITA DAERAH

Walikota Lantik Beberapa Pejabat Baru, LDII Lakukan Audensi

JAKARTA UTARA (24/6). Walikota Kota Administrasi Jakarta Utara, Ali Maulana Hakim melantik 11 pejabat administrator dan 55 pejabat pengawas di lingkup Pemerintah Kota Administrasi Jakarta Utara pada (13/6). Prosesi pelantikan dan pengambilan sumpah jabatan berlangsung secara khidmat dan tetap mengutamakan ketentuan protokol kesehatan Covid-19.

Sejumlah pejabat yang telah resmi dilantik yaitu Wawan Budi Rohman sebagai Asisten Perekonomian dan Pembangunan Sekko Administrasi Jakarta Utara, Muhammad Andri sebagai Asisten Administrasi dan Kesejahteraan Rakyat Sekko Administrasi Jakarta Utara, Asisten Pemerintahan Sekko Administrasi Jakarta Utara, Iyan Sopian Hadi, Kepala Bagian Keuangan Setko Administrasi Jakarta Utara, Retno Daru Dewi dan pejabat lainnya.

Gayung bersambut, pengurus DPD LDII Jakarta Utara yaitu Irfan Al Dhuhya (Ketua), Sutrisno Diharjo (wakil ketua) dan Gatot Muktiono (Bendahara) segera beraudensi dengan Asisten Pemerintahan Sekko Administrasi Jakarta Utara, Iyan Sopian Hadi pada Senin (20/6). Audensi dilaksanakan guna menyamakan persepsi tentang program pemerintahan kota Jakarta Utara dengan program DPD LDII Jakarta Utara kedepannya.

Iyan Sopian Hadi yang sebelumnya menjabat sebagai Kasuban Kesbangpol Jakarta Utara berharap agar kedepan LDII terus meningkatkan peran dan kontribusinya untuk warga Jakarta Utara. Menanggapi hal tersebut Irfan Al Dhuhya, ketua DPD LDII Jakarta Utara menyatakan siap untuk bekerjasama. “Kedepan LDII Jakarta Utara siap untuk berkolaborasi dan bekerjasama dengan semua pihak dalam mensukseskan program pemerintah kota Jakarta Utara” tambah Irfan

Dalam audensi tersebut Irfan juga menyerahkan majalah NUANSA PERSADA. Majalah NUANSA PERSADA diterbitkan oleh DPP LDII Jakarta yang saat ini dicetak dengan oplaag sebanyak 29 ribu eksemplar dan didistribusikan ke seluruh wilayah Indonesia. Setiap edisi majalah menampilkan Rubrik Liputan Daerah yang berisi informasi tentang berbagai kemajuan yang telah dicapai suatu daerah. Pada terbitan bulan Mei 2022 Majalah NUANSA PERSADA berkesempatan melakukan Liputan Daerah di Jakarta Utara dengan segmen berita tentang Pertanian Kota, Wisata Kota, Wisata Religi, Kuliner Khas Betawi dan Kegiatan LDII Jakarta Utara. *Sbr/KIM.

Social Media Share

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *